Skip to main content

5 makanan khas semarang yang dapat membuat kamu ketagihan ketika menyantapnya



Selamat pagi,siang atau malam dolaners, bagaimana kabar kalian baik-baik sajakah?. Berbicara tentang semarang rasanya kurang afdol kalau hanya membahas mengenai wisatanya tanpa kuliner khas didalamnya, maka dari  itu dalam tulisan saya kalia ini saya akan membahas makanan khas semarang, ingin tahu lebih lengkap ? yuk baca sampai selesai.

  1.   Lumpia
@rondoroyal.smanpa
Lumpia (atau loenpia semarang) adalah makanan semacam rollade yang berisi rebung, telur, dan daging ayam atau udang. Lumpia  diciptakan oleh pasangan Tjoa Thay Yoe dan Wasih pada tahun 1800. Pasangan keturunan Tionghoa dan pribumi ini meracik lumpia dengan perpaduan rasa Tiongkok dan Jawa. Perpaduan ini lah yang membuat lumpia semarang berbeda dengan lumpia di daerah lain, perbedaan ini bisa terlihat dari isian dan cita rasa  lumpia itu sendiri. Cara memakan lumpia semarang bisa dilakukan dengan dimakan secara langsung, dicocol dengan saus kental, atau bisa juga dimakan dengan disuap acar mentimun dan cabai.
@lumpiasemrangenak
Lumpia kini sudah banyak dijual di semarang, kalian bisa mendapatinya di pinggir pinggir jalan atau pusat oleh oleh yang ada disemarang.

2.      1.  Kue mochi
@ellya.s.ningsih
Kue mochi/moci/moaca  adalah makanan berbentuk bulat, kenyal, kecil dan memiliki rasa yang manis legit. Kue mochi ini sangat mirip dengan kue mochi jepang ,tapi lagi dan lagi karena perbedaan tempat,budaya ,dan selera masyarakatnya membuat kue mochi semarang memiliki perbedaan dengan kue mochi jepang. Kue mochi semarang  terbuat dari tepung ketan dengan isian campuran kacang dan gula caramel (rasa original). Karena tepung ketan itu memiliki sifat yang lengket, maka dari itu mochi ini ditaburi dengan taburan bubuk tepung dan dikemas dengan alas kertas roti. Tapi ada juga variasi taburan dari kue mochi ini tanpa menggunakan taburan tepung melainkan dengan taburan biji wijen.
@kelseycooknbake
Sekarang kue mocha semarang memiliki variasi isian yang cukup banyak isian-isian baru ini antara lain :
stroberi, durian, cokelat dan juga rasa pandan

3.      1.  Bandeng Presto
@lunpia.delish
Bandeng Presto merupakan olahakan ikan bandeng yang dimasak dengan cara presto untuk melunakan duri-duri yang terdapat pada ikan bandeng tersebut. Presto sendiri adalah cara memasak menggunakan tekanan tinggi dari uap air, biasanya dimasak dengan panci presto atau panci yang dapat dikunci rapat agar air tidak meluap.
Bandeng presto diciptakan oleh seorang warga pati bernama Hanna Budimulya pada tahun 1977 silam, tetapi walaupun asal muasalnya dari pati, bandeng presto begitu cepat menyebar di semarang, kepopuleran bandeng presto di semarang begitu tinggi sehingga banyak orang menganggap bahwa badeng presto adalah makanan yang khas semarang.
@serbito.id
Bandeng presto ini banyak dijual di took oleh-oleh yang ada disemarang. Ketika dimasak dengan cara dipresto maka bumbu yang menyelimuti ikan bandeng tersebut akan menyerap dengan sempurna , tak heran jika badeng presto ini memiliki rasa yang sangat enak disisi lain juga durinya jadi lunak sehingga mudah untuk dimakan tanpa takut duri nyangkut di tenggorokan

4.      4.  Tahu Gimbal
@lialiphe
Tahu gimbal adalah makanan yang berisi tahu, lontong,gimbal, gorengan tempe,irisan kol dan toge yang disiram dengan bumbu kacang. Sebenarnya tahu gimbal mirip dengan ketoprak yang ada di Jakarta dan atau didaerah daerah lain , tapi yang membedakan adalah adanya gimbal di sajian tersebut. Gimbal sendiri merupakan  sejenis adonan tepung yang berisi udang.Rasa dari tahu gimbal ini tentunya sangat enak apalagi dimakan bersama es the, uhhhhh rasanya nikmat sekali.

5.    Nasi Goreng Babat Gongso
kalibanteng.co.id

 Nasi Goreng Babat Gongso merupakan nasi goreng yang disekitarnya ditambah dengan babat alias kulit sapi bagian lambung. Babat tersebut dipotong 3×4 cm, kebanyakan penjual ada yang mengeroknya ada juga yang tidak mengerok babatnya. Bumbu dari nasi ini adalah bawang merah dan putih, cabai merah, dan uniknya, ada terasi, serta kecap yang kental sehingga memiliki warna kecokelatan di sekelilingnya. Bagi yang kurang puas, bisa dengan memesan telur yang nantinya akan diorak-arik untuk ditambahkan ke porsinya. Tambahan kerupuk dan acar mentimun bisa juga dipilih untuk menjadi teman makan nasi goreng.
Selain babat sebagai urapan, masih ada varian lain untuk ditambah dengan nasi goreng, misalnya ada limpa, iso, dan paru rebus. Semuanya ditaruh di baskom, jadi kalian bisa memesannya, bahkan tak harus selalu babat yang dipilih, bisa campuran dari menu di atas, atau hanya satuannya saja. Selain nasi goreng babat gongso, ada juga babat gongsonya saja, alias tanpa gorengan nasi.
panduanwisata.id
Babat yang telah dimasak akan diurap atau dicampur dengan sambal dan kecap agar bisa langsung disantap atau sebagai teman makan nasi putih biasa.


Gimana ? udah mulai laper setelah membaca tulisan ini? . yuk segera datengi penjual-penjual makanan yang saya ulas diatas. jangan lupa juga teman,pacar,sahabat,mantan,gebetan dan keluarganya diajak ya :D


"Tulisan ini dibuat untuk mengikuti lomba blog pesona kabupaten semarang"  www.kabsemarangtourism.com

Comments

Popular posts from this blog

JEMBATAN PRINGGODANI, TEMPAT FOTO KEREN DI PEKALONGAN

Jembatan Pringgodani merupakan jembatan megah yang ada di pekalongan. Jembatan ini terletak di perbatasan antara Desa Surobayan dan Desa Madukaran yang menghubungkan antara Kecamatan Wonopringgo dengan Kecamatan Kedungwuni. Jembatan ini sempat akan diberi nama jembatan Suromadu yang merupakan singkatan dari Surobayan dan Madukaran. tapi sampai saat ini jembatan Pringgodani bayak disebut warga dengan nama jembatan Surobayan. Jembatan ini diresmikan pada tanggal 14 januari 2016 oleh Bupati pekalongan Drs.H.A.Antono dan wakilnya Fadia Rafiq yang menghabiskan anggaran 25 milyar. pertama kali saya datang kesini itu ketika saya ingin bekunjung ke salah satu alumni organsasi yang saya ikuti. kebetulan rumah beliau di Pekalongan, tepatnya di Kecamatan Doro. waktu ingin ke rumah beliau saya diarahkan untuk lewat pasar Wiradesa,kalau dari Semarang belok kiri kemudian lurus terus, sampai di pasar Bojong belok kiri lagi menuju ke Kedungwuni dan belok kanan ke arah Doro.

KALI SUCI : PEMANDIAN TERSEMBUNYI DI PEMALANG

  Beberapa minggu terakhir wisata kali suci semakin populer, hal ini terlihat dari semakin banyaknya postingan para netizen yang memamerkan eksotisme kali suci di media social mereka. Kali suci merupakan wisata pemandian yang airnya berasal dari mata air di kaki gunung slamet. Lokasi wisata kali suci terletak di jalan Arum Dalu,Dusun Kali buntu, desa Moga,kecamatan Moga, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah. Akses untuk menuju wisata ini gampang- gampang susah karena minim sekali informasi dan belum ada penunjuk jalan yang jelas. Saya sudah 2 kali ke kali suci, pertama kali saya kesana ,tepatnya pada hari selasa ,4 juli 2017   saya sempat beberapa kali berhenti untuk bertanya dan bolak balik karena kebingungan, tapi akhirnya ketemu juga.     Untuk kunjungan yang kedua pada hari minggu, 23 juli 2017   alhamdulillah   sudah tidak kebingungan lagi. Jika kalian dari pemalang kalian lewat saja lurus ke utara menuju kecamatan moga . sesampainya di pertigaan SMPN 1 Moga yang ad

SEPATU EIGER POLLOCK : SEPATU OUTDOOR BUATAN INDONESIA TERBAIK (?)

          assalamualaikum wr wb. selamat pagi/siang/sore/malam buat kalian para penggila kegiatan outdoor dimanapun kalian berada. pada tulisan saya kali ini saya akan membahas tentang sepatu dari eiger. sepatu yang saya bahas kali ini adalah sepatu eiger pollock dengan seri W159.           bagi kalian suka berkegiatan outdour , brand eiger pasti sudah tidak asing lagi bagi kalian. Eiger merupakan merek asli Indonesia yang berpusat di bandung. Produk-produk yang dikeluarkan eiger sudah tidak diragukan lagi kualitasnya. Sepatu eiger Pollock ini saya beli di store resmi eiger di rita supermall purwokerto. Harga sepatu ini di store resmi eiger adalah 995.000 . tetapi saat saya beli saya mendapat diskon 10%   jadi saya hanya membayar 895.000             Oke lanjut membahas fitur dan teknologi yang terdapat pada sepatu ini. 1.       Pertama adalah sepatu eiger Pollock ini sudah ber outsole vibram xs trek .        kalau kalian belum tahu tentang outsole vib